Anggota Koramil Krembangan Bersama Warga Bersihkan Jalan Kalianak Surabaya



militer-id.blogspot.COM,.Surabaya,- Anggota Koramil 0830/01 Krembangan Kodim 0830/SU masih tetap konsisten melakukan kegiatan bersih-bersih di sekitar wilayah tugas. Kali ini dipusatkan di Jl. Kalianak Moro Krembangan Surabaya, yang merupakan salah satu titik rawan banjir di Surabaya. Senin (5/12/2016).

Terlihat di lokasi Wadan Ramil 0830/01 Krembangan Kapten Inf Kusmadi dan anggota bersama warga nampak antusias membersihkan rumput setelah dipotong dan selokan jalan tersumbat, tersumbatnya aliran air disebabkan banyaknya sampah yang menggenang menyebabkan tersumbatnya aliran air di beberapa titik selokan, salah satunya selokan di depan jalan masuk Kalianak.

"Program ini akan kami tingkatkan lagi melalui kerjasama antara anggota Koramil bersama masyarakat dan instansi terkait. Selama ini volume kegiatan bersih-bersih kurang digiatkan, padahal sebentar lagi musim hujan, dikhawatrirkan akan banjir. Dengan melakukan langkah normalisasi aliran air ini maka program untuk meminimalir banjir akan efektif," ucapnya.

Banyaknya sampah produktif yang tergenang di selokan merupakan salah satu faktor penyebab terhambatnya aliran air,menurutnya pemerintah akan berupaya mempersiapkan segala sesuatunya untuk menormalisasi aliran air dan dihimbau kepada warga agar membuang sampah pada tempat yang telah disediakan dan penataan bangunan yang lebih baik lagi.

BAGIKAN KE ORANG TERDEKAT ANDA
ONE SHARE ONE CARE

Sekilas tentang penulis : Unknown

Badas Indonesia